Profil Tim Peserta Piala Dunia 2010 : Kamerun

Julukan : Les Lions Indomables ( The Indomitable Lions )

Asosiasi : Fédération Camerounaise de Football ( FCF )

Asal konfederasi : CAF ( Afrika )

Ranking FIFA : 19 ( per 26 Mei 2010 )

Rekor caps terbanyak : Rigobert Song ( 133 )

Rekor gol terbanyak : Samuel Eto’o ( 44 )

Kapten tim : Samuel Eto’o ( Inter Milan, Italia )

Pelatih : Paul Le Guen ( Prancis )

Penampilan di piala dunia : 5 kali ( 1982, 1990, 1994, 1998, 2002 )

Prestasi :

  1. Piala Afrika : Juara ( 1984, 1988, 2000, 2002 ), Runner-up ( 1986, 2008 )
  2. Piala konfederasi : Runner-up ( 2003 )
  3. Olimpiade : Medali Emas ( 2000, Sydney )

Prestasi di Piala Dunia :

  1. Piala Dunia 1930 Uruguay : Absen
  2. Piala Dunia 1934 Italia : Absen
  3. Piala Dunia 1938 Prancis : Absen
  4. Piala Dunia 1950 Brazil : Absen
  5. Piala Dunia 1954 Swiss : Absen
  6. Piala Dunia 1958 Swedia : Absen
  7. Piala Dunia 1962 Chile : Absen
  8. Piala Dunia 1966 Inggris : Mengundurkan diri
  9. Piala Dunia 1970 Meksiko : Tidak lolos kualifikasi
  10. Piala Dunia 1974 Jerman Barat : Tidak lolos kualifikasi
  11. Piala Dunia 1978 Argentina : Tidak lolos kualifikasi
  12. Piala Dunia 1982 Spanyol : Babak penyisihan group 1
  13. Piala Dunia 1986 Meksiko : Tidak lolos kualifikasi
  14. Piala Dunia 1990 Italia : Babak perempatfinal
  15. Piala Dunia 1994 Amerika Serikat : Babak penyisihan group B
  16. Piala Dunia 1998 Prancis : Babak penyisihan group B
  17. Piala Dunia 2002 Korea Selatan & Jepang : Babak penyisihan group E
  18. Piala Dunia 2006 Jerman : Tidak lolos kualifikasi

Pada Piala Dunia 1990 di Italia, Kamerun berhasil menapak ke babak 8 besar, setelah pada tahun 1982 hanya sampai di babak penyisihan group. Waktu itu, tahun 1982, posisi di klasemen akhir, Kamerun berada di posisi 3 dengan nilai 3, dibawah Polandia ( 4 ) dan Italia ( 3 ). Sementara yang menjadi juru kunci adalah Peru ( 2 ).

Di Italia 1990, Kamerun tergabung di Group B bersama Argentina, Uni Soviet, dan Rumania. Dimotori oleh bintangnya saat itu, Roger Milla, Kamerun berhasil mengalahkan tim kuat Argentina 1 – 0, menang 2 – 1 melawan Rumania, dan kalah 0 – 4 dari Uni Soviet. Klasemen akhir di Group B adalah Kamerun ( 4, selisih gol -2 ), Rumania ( 3, selisih gol +1 ), Argentina ( 3, selisih gol +1 ), dan Uni Soviet ( 2, selisih gol 0 ). Catatan : Setiap kemenangan diberi nilai 2, seri 1 dan kalah 0. Rumania yang berhak lolos langsung ke babak 16 besar karena memasukkan gol 4 kemasukan 3, sedangkan Agentina memasukkan gol 3, kemasukan 2. Sedangkan Argentina lolos ke babak 16 besar melalui sistem 4 terbaik peringkat 3 masing-masing group, dari Group A – F. Ketika itu, 4 tim terbaik peringkat 3 masing-masing group adalah : Argentina ( poin 3 ), Kolombia ( 3 ), Belanda ( 3 ), dan Uruguay ( 3 ). Sedangkan yang tersisih adalah Austria ( 2 ) dan Skotlandia ( 2 ).

Ironisnya, Kamerun hanya sampai babak 8 besar sebelum dihentikan oleh Inggris 2 – 3 melalui babak extra time, sedangkan Argentina berhasil melaju ke final sebelum ditundukkan Jerman Barat 1 – 0, melalu gol pinalti Andreas Brehme menit 85’.

Ditahun 1994, Kamerun tidak berhasil mengulangi aksi heroik mereka 4 tahun sebelumnya. Mereka hanya menjadi penghuni dasar klasemen dengan poin 1, dibawah Brazil ( 7 ), yang akhirnya menjadi juara, Swedia ( 5 ), yang langkahnya mencapai semifinal, dan Russia ( 3 ), dengan Oleg Salenko-nya yang menjadi top skor piala dunia 1994, dengan 6 gol bersama bintang Bulgaria, Hristo Stoichkov.

Ditahun 1998, Kamerun juga menjadi ”penngembira” saja rupanya. Mereka tidak eranjak dari posisi paling buncit dengan nilai 2, dibawah Italia ( 7 ), Chile ( 3 ), dan Austria ( 2 ).

Tahun 2002, Kamerun juga gagal ke babak 16 besar. Mereka berada di posisi 3 dengan poin 4, dibawah Jerman ( 7 ) dan Republik Irlandia ( 5 ). Sedangkan yang menjadi juru kunci adalah wakil dari konfederasi Asia, Saudi Arabia ( 0, selisih gol -12, memasukkan 0 gol, kemasukan 12 gol 0. Miris ya wakil Asia ? Kasihan sekali…. L

Bagaimana ditahun 2010 ini ? Bersama Belanda, Denmark, dan Jepang di Group E, akankah asa melaju minimal ke babak 16 besar terwujud ? Semoga…

———————————————————————————————————————–

Jadwal pertandingan Kamerun di Group E :

Dates Matches Stadium
14 Juni 2010 Jepang vs Kamerun Free State Stadium, Bloemfontein
19 Juni 2010 Kamerun vs Denmark Loftus Versfeld Stadium, Pretoria
24 Juni 2010 Kamerun vs Belanda Cape Town Stadium, Cape Town

————————————————————————————————————————

Skuad Kamerun di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan :

No Player DoB ( Age / Caps / Goals ) Club

Goalkeepers

1 Idriss Carlos Kameni 18 Feb 1984 ( 26 / 58 / 0 ) Espanyol
16 Souleymanou Hamidou 22 Nov 1973 ( 36 / 40 / 0 ) Kayserispor
22 Guy N’dy Assembé 28 Feb 1986 ( 24 / 1 / 0 ) Valenciennes

Defenders

2 Benoît Assou-Ekotto 24 Mar 1984 ( 26 / 8 / 0 ) Tottenham Hotspur
3 Nicolas N’Koulou 27 Mar 1990 ( 20 / 17 / 0 ) Monaco
4 Rigobert Song 1 Jul 1976 ( 33 / 137 / 5 ) Trabzonspor
5 Sébastien Bassong 9 Jul 1986 ( 23 / 6 / 0 ) Tottenham Hotspur
8 Geremi Njitap 20 Dec 1978 ( 31 / 114 / 13 ) Ankaragücü
12 Gaëtan Bong 25 Apr 1988 ( 22 / 1 / 0 ) Valenciennes
14 Aurélien Chedjou 20 Jun 1985 ( 24 / 10 / 0 ) Lille
19 Stephane Mbia 20 May 1986 ( 24 / 32 / 3 ) Marseille

Midfielders

6 Alexandre Song 9 Sep 1987 ( 22 / 23 / 0 ) Arsenal
7 Landry N’Guémo 28 Nov 1985 ( 24 / 17 / 2 ) Celtic
10 Achille Emana 5 Jun 1982 ( 27 / 34 / 6 ) Real Betis
11 Jean Makoun 29 May 1983 ( 27 / 49 / 3 ) Lyon
18 Eyong Enoh 23 Mar 1986 ( 24 / 14 / 1 ) Ajax
20 Georges Mandjeck 9 Dec 1988 ( 21 / 7 / 1 ) Kaiserslautern
21 Joel Matip 8 Aug 1991 ( 18 / 3 / 0 ) Schalke 04

Attackers

9 Samuel Eto’o ( C ) 10 Mar 1981 ( 29 / 96 / 43 ) Internazionale
13 Eric Maxim Choupo-Moting 23 Mar 1989 ( 21 / 1 / 0 ) Nuremberg
15 Pierre Webó 20 Jan 1982 ( 28 / 40 / 15 ) Mallorca
17 Mohammadou Idrissou 8 Mar 1980 ( 30 / 29 / 6 ) Freiburg
23 Vincent Aboubakar 22 Jan 1992 ( 18 / 1 / 0 ) Cotonsport Garoua

* Caps & Goals until June 5, 2010

———————————————————————————————————————–

Leave a comment